Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Ikan Saus Kedelai Hitam

Bahan:
700-800 gr ikan bawal/bandeng/mujair
3 sdm tausi, cuci tiriskan supaya rasa asinnya berkurang
1 bh tahu cina potong-potong dan goreng
3 siung bawang putih, cincang
1/2 sdt merica bubuk
1 bh bawang bombai kecil, belah, iris tipis
2 bh cabai merah buang biji, iris tipis
2 btg daun bawang, iris tipis
100 ml air
1 sdt minyak wijen
gula pasir sesuai selera

Cara membuat:
1. Lumuri ikan (setelah dicuci bersih) dengan air dari 1 bh jeruk nipis dan 1 sdt garam. Diamkan kurang lebih 10 menit, tiriskan. Goreng ikan hingga matang kecokelatan, sisihkan.
2. Dengan 3 sdm sisa minyak bekas menggoreng ikan, tumis bawang putih hingga harum. Masukkan bawang bombai, cabai merah, dan tausi; beri air setelah layu.
3. Masukkan tahu, gula, merica, dan minyak wijen, didihkan. Kentalkan kuah dengan 1 sdt tepung sagu/maizena yang dicairkan dengan 1-2 sdm air. Tuang saus ini ke atas ikan goreng, taburkan daun bawang.
Bona Pasogit
Bona Pasogit Content Creator, Video Creator and Writer

Posting Komentar untuk "Ikan Saus Kedelai Hitam"

close